
Pada tanggal 23-24 Januari, kelompok 49 KKN Desa Jelegong dengan penuh semangat melaksanakan kegiatan penyuluhan di dua sekolah PAUD yang berada di Desa Jelegong. Kegiatan tersebut bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada anak-anak PAUD tentang pentingnya perawatan gigi dan cuci tangan yang benar. Kami menggunakan pendekatan yang interaktif dan menyenangkan dengan memberi gambar yang menarik, dengan informasi yang mudah dipahami oleh anak-anak. Kami juga membawa beberapa contoh sikat gigi dan sabun cuci tangan untuk memperlihatkan secara langsung cara penggunaannya. Kami memperkenalkan pentingnya menjaga kebersihan gigi dan tangan kepada para anak PAUD. Kami juga menjelaskan tentang bahaya plak gigi dan kuman-kuman yang dapat menyebar melalui tangan yang kotor.
Gambar 1 : Paud Addzimat
Gambar 2 : Paud Ar Rahmah
Kami menjelaskan langkah-langkah yang benar dalam mencuci tangan. Kami mengajak anak PAUD untuk mengikuti gerakan yang ditunjukkan, seperti membasahi tangan, menggosok sabun ke seluruh permukaan tangan, mencuci bagian sela-sela jari, dan membasuhnya hingga bersih. Kami juga memberi pemahaman tentang saat-saat penting untuk mencuci tangan, seperti sebelum makan, setelah menggunakan toilet, dan setelah bermain di luar ruangan. Selain itu, kami juga menyampaikan manfaat menjaga kebersihan gigi dan tangan yang benar. Kami mengajak anak-anak untuk berpartisipasi dalam diskusi singkat mengenai kebiasaan yang baik dalam menjaga kebersihan gigi, seperti menyikat gigi setidaknya dua kali sehari dan menggunakan pasta gigi yang mengandung fluoride. Kegiatan penyuluhan ini diharapkan dapat membantu menciptakan generasi yang memiliki kebiasaan hidup bersih dan sehat sejak usia dini.